PT Perikanan Indonesia dianugerahi 2 penghargaan dalam ajang tahunan Anugerah BUMN Awards 2024

PT Perikanan Indonesia dianugerahi 2 penghargaan dalam ajang tahunan Anugerah BUMN Awards 2024

PT Perikanan Indonesia dianugerahi 2 penghargaan dalam ajang tahunan Anugerah BUMN Awards 2024 di Westin Hotel Jakarta, Rabu (13/3/2024).

Penghargaan yang disabet yakni The Best CEO in providing Services to Support the Fishery Industry untuk Direktur Utama PT Perikanan Indonesia Sigit Muhartono serta The Best Corporate in Developing Indonesia’s Fisheries Exchange untuk PT Perikanan Indonesia.

Anugerah BUMN 2024 yang diketuai oleh Menteri BUMN Pertama Tanri Abeng ini rutin digelar sebagai bentuk apresiasi kepada para CEO dan perusahaan BUMN yang berkiprah bagi pertumbuhan bisnis berkelanjutan.

Terdapat 105 perusahaan BUMN dan 42 Direktur Utama yang berpartisipasi dalam ajang Award bertemakan “Bisnis Reinvention untuk Optimalisasi Peluang Bisnis di Industri 4.0.

Jumlah perusahaan dan CEO tersebut diseleksi dalam berbagai penjurian sebanyak tiga tahap. Dan PT Perikanan Indonesia berhasil melalui tiap tahapan penjurian dengan para dewan juri.

Direktur Utama PT Perikanan Indonesia Sigit Muhartono mengatakan 2 penghargaan yang diperoleh PT Perikanan Indonesia merupakan hasil kerja keras, prestasi, dukungan dan kepercayaan seluruh karyawan terhadap masa depan bisnis perikanan.

Mengingat PT Perikanan Indonesia adalah satu-satunya BUMN di sektor perikanan, maka sangat potensial untuk dioptimalisasi secara berkelanjutan di Industri 4.0.

Ketua Dewan Juri Anugerah BUMN 2024 Tanri Abeng mengatakan peningkatan kinerja BUMN senantiasa relevan dengan tema yang diangkat dalam Anugerah BUMN dari BUMN Track. Sehingga kategori penilaian BUMN dilihat dari berbagai aspek mulai dari strategi bisnis, governance, transformasi digital serta pengembangan talenta.

Adapun penilaian kategori CEO antara lain kepemimpinan visioner, penggerak perubahan, eksekusi strategi bisnis dan pengembangan talenta.

PT Perikanan Indonesia
Quality Fishery for Everyone. Member of ID FOOD

logo-pt-perindo-id-food.png

Kontak Kami

  • Jl. Muara Baru Ujung, Penjaringan, Jakarta Utara - 14440
  • Tlp: (021) 6679604
  • Fax: (021) 6690523
  • info@perikananindonesia.co.id

Media Sosial